Menyambut Peringatan Pekan ASI Sedunia 2010
JAKARTA (12/05/2010) — Masih dalam rangkaian ulang tahun yang ke tiga serta menyambut Peringatan Pekan ASI Sedunia, Asosiasi Ibu Menyusui Indonesia (AIMI) menggelar acara bertajuk AIMI Breastfeeding Fair 2010.
Acara yang bertemakan “Breastfeeding: A New Lifestyle” ini rencananya akan diadakan selama 5 (lima) hari yaitu tanggal 12-16 Mei 2010 di f1 Atrium fX lifestyle X’nter
Jl Jend. Sudirman – Pintu Satu Senayan, Jakarta.
“Tema Breastfeeding: A New Lifestyle ini diangkat untuk memberikan kesadaran pada semua orang, khususnya para ibu dan ayah, bahwa menyusui adalah sesuatu yang menyenangkan, tidak membuat repot dan manfaatnya sangat besar bagi kesehatan. Oleh karena itu, acara-acara yang ada di dalamnya kami kemas dengan lebih ‘hype’ dan menarik”, jelas Mia Sutanto, ketua AIMI ketika ditanya tentang tema Breastfeeding Fair kali ini.
Ketika ditanya tentang acara apa saja yang ada pada Breastfeeding Fair 2010, Inna Banani, sang Ketua Penyelenggara menjelaskan, “Tidak jauh berbeda dengan tahun lalu, ada sharing and caring (yang berisi sharing para pakar kesehatan seputar ASI, yang dimeriahkan oleh selebriti ibu kota), Bazaar pernak pernik ibu dan anak, dan Pojok Laktasi (untuk berkonsultasi tentang ASI dan menyusui dengan Konselor Laktasi AIMI), yang merupakan acara utama Breastfeeding Fair. Menariknya semua ini tidak dipungut bayaran, alias GRATIS! Jadi sayang sekali jika dilewatkan.”
“Topik-topik pada acara sharing and caring yang diangkat pada Breastfeeding Fair tahun ini sebagian besar mengacu pada tema World Breastfeeding Week 2010, yaitu “Menyusui: Hanya 10 Langkah! Sayang Bayi!”. Sebut saja bahasan mengenai bagaimana memilih Rumah Sakit Sayang Bayi yang dibawakan oleh ibu Ninik Sukotjo, UNICEF Nutrition Specialist, lalu kajian tentang donor ASI yang dilihat dari sudut pandang agama Islam yang dibawakan oleh Ustadzah Faizah Ali Sibromalisi dari Pusat Studi Quran, dan masih banyak lagi. Jangan lupa, di setiap sharing and caring ini selalu dimeriahkan oleh bintang tamu, lho!”, tambah Inna.
Terkait hal ini, Mia Sutanto juga menjelaskan bahwa keberhasilan ibu menyusui sangat ditentukan oleh penanganan yang tepat – sebelum dan setelah kelahiran. Alangkah baiknya jika seorang ibu benar-benar mempersiapkan diri dengan informasi sebanyak-banyaknya tentang ASI dan menyusui, misalnya melalui mailing list asiforbaby, kelas edukasi ASI atau mini talkshow seperti yang ada di Breastfeeding Fair. Dengan bekal yang cukup, ibu dapat memilih fasilitas kesehatan yang terbaik untuk dirinya dan bayinya (rumah sakit sayang bayi) dan dapat memilih tenaga kesehatan yang ia yakini dapat membantunya untuk memberikan ASI setelah kelahiran.
Sebagai organisasi yang memiliki visi dan misi untuk meningkatkan angka ibu menyusui dan bayi yang mendapatkan ASI di Indonesia, AIMI benar-benar serius dan memanfaatkan setiap event yang diselenggarakannya untuk menyebarkan informasi tentang manfaat menyusui, tidak hanya untuk bayi tetapi juga untuk ibu. Lebih lanjut mengenai AIMI dan kegiatannya dapat dibaca di www.aimi-asi.org.
Fact Sheet AIMI :
Asosiasi Ibu Menyusui Indonesia (AIMI) adalah organisasi independen yang terbentuk dari kepedulian beberapa ibu mengenai pentingnya pemberian ASI untuk bayi secara eksklusif selama 6 bulan dan dilanjutkan hingga 2 tahun atau lebih. Saat ini dukungan untuk ibu yang memberikan ASI kepada bayinya dirasakan kurang, baik itu perhatian dan dukungan dari pemerintah, masyarakat umum dan instansi swasta. Berbagai kegiatan telah dilakukan AIMI untuk menyosialisasikan ASI, antara lain kegiatan regular kelas edukasi AIMI dengan tema seputar ASI dan MP‐ASI Sehat untuk Bayi, AIMI Goes to Office yaitu sosialisasi mengenai ASI yang dilakukan di kantor‐kantor, Pemberian penghargaan kepada perusahaan mendukung pemberian ASI, konsultasi laktasi, dan kegiatan lainnya.
Contact Person AIMI:
Mia Sutanto, Ketua AIMI
mia.sutanto@aimi-asi.org
(HP: +6281510002584)
Sisca Baroto-Utomo, Divisi Komunikasi
sisca@aimi-asi.org
(HP: 0818765021)
Asosiasi Ibu Menyusui Indonesia (AIMI)
Graha MDS Lt. 1
Pusat Niaga Mas Fatmawati Blok B1/34
Jln. RS Fatmawati No. 39 Jakarta
Telpon : 021-72790165 Fax: 021-72790166
Siaran pers ini telah dibaca sebanyak [CPD_READS_THIS] kali